IMG-20161206-WA0015

PTPN III (Persero) Holding Perkebunan terus mempersiapkan teknis kegiatan dalam upaya implementasi ERP yang ditargetkan tahun 2017 dimulai di seluruh PTPN Group. Kegiatan terbaru yang dilaksanakan adalah Role Mapping COA, migrasi data, dan data cleansing modul FICO ke sistem SAP yang diikuti oleh perwakilan dari PTPN III, IV, V, VIII, IX, dan XI di kampoeng Kopi Banaran 5 – 19 Desember 2016.

IMG-20161206-WA0013Kegiatan ini diselenggarakan  dalam rangka penerapan paket teknologi oleh PTPN III (Persero) sebagai induk holding yang terdiri dari  ERP & SAP dalam manajemen operasional seluruh PTPN group, termasuk PTPN IX agar mampu meningkatkan produktivitas dan kinerja perusahaan.

ERP (Enterprise Resource Planning) adalah sebuah aplikasi manajemen bisnis yang memudahkan pengelolaan bisnis secara terintegrasi. ERP mengintegrasikan berbagai sistem informasi di dalam perusahaan secara end to end, mulai dari fungsi pe-ngadaan, produksi, distribusi, penjualan, keuangan, maintenance hingga pengelolaan sumber daya manusia. Data yang diperoleh dikumpulkan ke dalam satu pusat, dan disajikan kepada user dalam tampilan yang sederhana.

 

Dengan ERP database yang tersentralisasi akan memberikan banyak keuntungan seperti efisiensi, kecepatan pengelolaan data, dan efektivitas alur kerja. Hal ini memberikan kesempatan bagi perusahaan untuk memanfaatkan waktu, biaya dan tenaga yang sebelumnya dihabiskan untuk proses administrasi ke arah pengembangan seperti analisis, pelatihan maupun R & D.

Selain itu, ERP memungkinkan kita untuk menginventaris data menjadi lebih rapi dan mempermudah komunikasi antar unit kerja.

Humas/ Kontributor Kakoba