(Vibiznews – Commodity) – Harga kopi jenis robusta untuk perdagangan hari ini (10/4) tercatat mengalami penurunan kembali. Melemahnya komoditi lunak tersebut disebabkan oleh adanya imbas dari laporan bahwa permintaan kopi berjangka di NYSE Liffe menurun akibat adanya pergrobusta 2eseran minat investor yang kembali masuk ke pasar saham.

Pelemahan hari ini merupakan lanjutan pergerakan negatif sejak kemarin yang dialami oleh kopi jenis robusta. Faktor panen kopi yang akan dilangsungkan oleh beberapa negara produsen seperti Indonesia dan Brasil menjadi alasan yang cukup signifikan.

Harga kopi jenis robusta mengalami penurunan sebesar 0,4% menjadi 2028 dollar per metrik ton. Sedangkan kopi jenis arabica mengalami kenaikan 0,1% menjadi 1,355 dollar per pound.

Divisi Vibiz Research di Vibiz Consulting memprediksi bahwa pergerakan harga kopi diperkirakan akan masih bergerak melemah. Apalagi saat ini pergerakan harga komoditi pangan cenderung melambat akibat bergesernya minat investor untuk beralih berinvestasi ke pasar saham.

(JP/JA/VBN)