Tim Monitoring Tebu & Aneka Tanaman dari PTPN III (Persero) melaksanakan site visit ke Kebun untuk menemui petani Tebu di Kabupaten Klaten.

Menyongsong kegiatan giliing tebu tahun 2016, PTPN IX melakukan berbagai  persiapan seperti perbaikan sarana dan prasarana, penyiapan tenaga kerja, serta penyediaan bahan baku dan pembantu. Sejalan dengan hal itu, pada hari Kamis 7 Januari 2016 2016, Tim Monitoring Tebu & Aneka Tanaman dari PTPN III (Persero) melaksanakan site visit ke Pabrik Gula yang ada di PTPN IX. Tim yang terdiri dari 3 Personel dan dipimpin oleh Putu Sukarmen – Kepala Bagian Operasional Tebu & Aneka Tanaman- melakukan monitoring dan evaluasi kinerja 2015, persiapan tebu giling 2016, serta kemajuan pekerjaan Program Penyertaan Modal Negara (PMN). Didampingi oleh Kepala Bagian Pengolahan PTPN IX ( Endang Widoretno), Kepala Bagian Teknik  (Candra Asmarandi), Tim Monitoring mengunjungi PG Gondang Baru (kab. Klaten),  PG TasikMadu (Kab. Karanganyar), PG Mojo (Kab. Sragen), PG Rendeng (Kab. Kudus), dan PG Sragi (Kab. Pekalongan).

Tim Monitoring Tebu & Aneka Tanaman dari PTPN III (Persero) melaksanakan site visit ke Kebun untuk memantau PG PG di PTPN IX Dalam rangka kegiatan giliing tebu tahun 2016.Putu Sukarmen dalam kesempatan tersebut di hadapan Administratur Pabrik Gula, memberikan gambaran umum pergulaan nasional dan posisi PTPN sebagai perusahaan holding di industri gula saat ini. Putu meminta kepada seluruh jajaran Pejabat PTPN IX Divisi Tanaman Semusim  yang hadir untuk mengubah  mind set pada peningkatan kesejahteraan Petani Tebu. Selain itu Pabrik Gula juga harus menjalin komunikasi yang baik agar petani antusias untuk menanam tebu dengan cara meningkatkan dan mempercepat  pelayanan / customer care & excellence service (Administrasi kebun dan aff Tebang sampai dengan DO), memberikan penyuluhan, Pemberdayaan APTR (Asosiasi Petani Tebu Rakyat)  & KPTR ( Koperasi Petani Tebu Rakyat). Hal ini dimaksud agar Pabrik Gula yang akan direvitalisasi mampu membangun sinergi dengan  stakeholdersnya termasuk instansi terkait seperti Disbun, Deptan, dan Dep. Pertanahan.

 

 

Humas 2016