Rapat RKAP 2015 Divisi Tanaman Semusim

Dalam rangka menghadapi tantangan di tahun 2015, Direksi dan manajemen PTPN IX (Persero) Divisi Tanaman Semusim mengadakan Rapat Penyusunan RKAP 2015 pada Hari Selasa 2 September 2015. Bertempat di ruang rapat lantai 3, rapat yang dipimpin Direktur Produksi, Direktur Renbang, dan Direktur SDM dan Umum menggaris bawahi beberapa hal diantaranya menekankan kepada jajaran PG agar secara masiv memiliki kesadaran bahwa untuk mencapai rendemen yang baik berasal dari bahan baku yang baik.

Seluruh Administratur PG, Kepala AKU, dan Kepala Tanaman PG yang hadir pada pertemuan tersebut juga diminta untuk menekan biaya dan mengoptimalkan sisa produksi hingga akhir giling.

 

Rapat RKAP Divisi Tanaman SemusimMengenai rencana investasi tahun 2015, Direksi berencana mengambil kebijakan untuk menyiapkan total investasi < 45 Milyar atau 50% dari investasi tahun ini (tahun 2014) yang diprioritaskan untuk peningkatan kapasitas di PG Mojo dan PG Rendeng menuju 3000 TCD (Ton Cane per Day).

Direktur Renbang menyampaikan kepada seluruh jajaran PG agar mengupayakan penyelamatan giling dan mencermati titik-titik kritis dalam pabrik seperti memantau SHS % masakan harian oleh FC.Disampaikan diakhir pertemuan, Direksi meminta kepada PG untuk mengutamakan ‘kapal’ PTPN IX dalam mencari jalan keluar.

Humas.